
Apel Jum'at Pagi Minggu Ke-4 Bergilir Se-Kecamatan Kalirejo di Kampung Sri Way Langsep:
Apel Jum'at pagi Minggu ke-4 yang diadakan secara bergilir antar desa se-Kecamatan Kalirejo merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap bulan dengan tujuan untuk mempererat hubungan antar desa serta memperkuat koordinasi antara aparat pemerintah dan masyarakat. Pada bulan ini, Kampung Sri Way Langsep mendapat kehormatan sebagai tuan rumah pertama kalinya, yang bertempat di halaman Balai Desa.
Acara dimulai dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Camat Kalirejo, yang turut dihadiri oleh aparat kampung, Linmas, serta Ketua RT se-Kampung Sri Way Langsep.dan yang istimewa pada kesempatan kali ini, hadir juga para mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang sedang melaksanakan kegiatan di desa tersebut. Kehadiran mahasiswa KKN memberikan nuansa berbeda, karena mereka turut serta dalam kegiatan sosial ini, yang merupakan bagian dari pengabdian mereka kepada masyarakat. Apel ini bukan hanya sebagai ajang berkumpul, tetapi juga sebagai wadah untuk menyampaikan informasi penting seputar program pembangunan, kebijakan pemerintahan, dan isu-isu yang berkembang di kecamatan.
Dengan bergilirnya lokasi acara antar desa, apel ini juga menjadi kesempatan bagi setiap desa untuk berbagi pengalaman dan belajar satu sama lain dalam upaya meningkatkan kualitas hidup di Kecamatan Kalirejo. Suasana kekeluargaan yang tercipta selama apel ini memperkuat rasa kebersamaan antarwarga, serta mempererat hubungan antara aparat pemerintahan dan masyarakat. Kegiatan ini menjadi salah satu cara yang efektif untuk memastikan komunikasi yang baik.

